Selamat Datang Di Blog Saya




Sega ( Seputar Olahraga )


Anda bisa mengetahui info seputar olahraga yang terkini dan aktual

Saat ini server sedang di nonaktifkan

Pekan Penentuan Barca

Okezone
Foto: Eric Abidal

BARCELONA – Dalam sepekan, Barcelona menghadapi dua partai krusial. Bek Eric Abidal mengklaim pekan ini menentukan nasib Blaugrana menyabet gelar.

Rabu (7/8/2010) dini hari WIB, Barcelona bakal menjamu Arsenal di Camp Nou dalam laga kedua perempatfinal Liga Champions. Sebetulnya, posisi Lionel Messi dkk cukup diuntungkan karena memegang gol tandang saat menahan imbang The Gunners 2-2 pada pertemuan pertama tengah pekan lalu.

Sialnya, ini bukan satu-satunya partai sulit. Sabtu (10/4/2010), Blaugrana melawat ke Santiago Bernabeu, dalam duel klasik bertajuk El Clasico melawan Real Madrid. Tak sekadar menjaga fisik, konsentrasi pun mutlak dibutuhkan. Apalagi, dalam lawatan tersebut El Barca berada di urutan dua klasemen La Liga, di bawah Los Blancos.

Tak heran, Abidal menyebut laga pekan ini amat krusial bagi timnya. Jika lengah, bukan tak mungkin EL Barca puasa gelar musim ini.

“Kami menjalani pertandingan berat pekan ini. Sebelum laga melawan Madrid, ada pertandingan penting di Liga Champions. Dan, kami harus memastikan lolos ke semifinal sebelum pertandingan akhir pekan ini karena itu akan berdampak positif,” tandas Abidal.

“Kami juara bertahan di La Liga dan akan berkerja keras demi memenangkan kembali trofi ini. Bagi saya, hal terpenting adalah kami tak terpeleset dalam laga penting ini,” lanjut bek Prancis seperti dikutip Tribalfootball, Senin (5/4/2010).

“Kami akan lebih percaya diri (melawan Madrid) dan akan lebih kuat jika sebelumnya menang (lawan Arsenal),” pungkas Abidal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar